Buat jaga-jaga kehabisan kuota saat posting blog biasanya saya selalu cek sisa kuota paket internet mentari 3G 3 bulan yang digunakan, caranya tidak ada perbedaan dengan cek sisa kuota paket indosat lain baik untuk IM3 maupun mentari.
Untuk mengetahui berapa kuota yang tersisa ada beberapa cara yang bisa kita lakukan baik dari HP Android maupun PC dengan modem.
Karena mangcara.com menggunakan perdana Mentari 3GB 3 bulan maka saat masa aktif masih panjang, tetapi kuota habis maka saya akan menambah kuota dengan membeli paket extra namun saat masa aktif akan habis biasanya saya isi pulsa dulu agar bisa paket 3bulan tersebut diperpanjang otomatis.
Kumpulan Cara Cek Sisa Kuota Paket IM3, Mentari Lewat HP dan PC (Modem)
Pada kesempatan kali ini saya akan berbagi pengalaman mengecek berapa kuota tersisa serta masa aktif paket Indosat yang digunakan dengan mudah, berikut caranya :
1 – Cek Sisa Kuota Paket Mentari, IM3 Dari PC Dengan Modem
Ada dua cara yang bisa kita lakukan yaitu via sms atau secara online dengan mengakses situs mycare.indosatooredoo.com. Berikut langkahnya.
#Cek Lewat SMS Dari Modem
Dari modem pilih menu SMS kemudian ketik USAGE dan kirim ke nomor 3636, nanti kamu akan mendapat balasan yang berisi informasi berapa kuota tersisa dari paket tersebut.
#Cek Secara Online
Buka halaman mycare.indosatooredoo.com kemudian masukan userID dan password kamu, jika belum punya akun silahkan daftar dulu.
Untuk daftar cukup masukan nomor HP Indosat Ooredoo kamu lalu ketik kode captcha yang terlihat, terakhir pilih Daftar.
Nanti password akan dikirim ke nomor yang kamu daftarkan, selanjutnya login. Setelah berhasil masuk nanti kamu akan melihat informasi seperti gambar dibawah ini.
Kelebihan cek secara online adalah, kita bisa mendapatkan banyak informasi seperti kuota utama, kuota malam (extra) masa aktif paket, masa aktif kartu maupun pulsa yang tersisa.
2 – Cek Melalui HP Android
Jika kamu menggunakan paket internet mentari, IM3 di HP Android maka ada dua cara juga yang bisa kita pilih saat ingin mengetahui berapa kuota tersisa yaitu dengan cara sebagai berikut.
#Cek Lewat SMS
Pengecekan lewat SMS, tidak berbeda dengan saat menggunakan modem.
Yaitu cukup ketik SMS ke nomor 363 dengan format USAGE, atau STATUS jika kamu ingin mengetahui masa aktif paket.
#Cek Kuota Paket IM3 atau Mentari Dengan Aplikasi MyCare Indosat Ooredoo
Jika ingin mendapat informasi lebih lengkap termasuk membeli paket extra lebih mudah maka di Android kamu bisa install aplikasi Mycare yang bisa diunduh langsung dari Google Play Store.
Setelah terpasang, jalankan lalu daftar jika belum punya akun. Setelah terbuka nanti pada halaman utama kita bisa lihat sisa kuota utama, bonus telepon maupun bonus sms jika ada seperti gambar dibawah ini.
Seperti terlihat pada gambar, dengan menggunakan aplikasi mycare Indosat Ooredoo di HP Android maka pengecekan sisa kuota paket internet Indosat menjadi lebih mudah dan cepat.
Jika kuota habis sedangkan masa aktif masih lama maka kita bisa beli paket extra 24 jam atau kuota malam, sedangkan jika masa aktif sudah mau habis maka kita bisa beli paket baru (kecuali paket 3bulan 3GB) dan nantinya kuota tersisa akan diakumuliasi kecuali kuota bonus akan hangus.
Selamat mencoba semoga bermanfaat, jika ada kekurangan mohon maaf dan jika ada kesalahan pada tulisan ini mohon koreksinya. Baca juga : cara menghapus billing carrier Indosat.